Dijaman yang serba digital dan computerize saat ini mengakibatkan
kehidupan kita tidak bisa lepas dari yang namanya komputer.
Istilah Komputer berasal dari sebuah bahasa
latin yaitu computare yang berarti menghitung dan dalam bahasa
inggris bisa disebut to compute, yang pada awalnya ditujukan pada orang
yang menghitung dan setelah itu ditujukan kepada sebuah alat hitung
mekanis lalu seiring perkembangan menjadi alat istimewa yang mampu
melakukan berbagai hal yang menakjubkan.
Berdasarkan arti tersebut, maka secara harafiah
komputer bisa diartikan sebagai sebuah alat elektronika yang memiliki kemampuan
untuk melakukan pengolahan data informasi yang berupa teks, gambar maupun suara
untuk menghasilkan output yang kita kehendaki.
Menurut Barnhart
Concise Dictionary of Etymology, kata tersebut digunakan dalam bahasa
Inggris pada tahun 1646 sebagai kata untuk "orang yang menghitung"
kemudian menjelang 1897 juga digunakan sebagai "alat hitung mekanis".
Selama Perang Dunia II kata tersebut menunjuk kepada para pekerja wanita Amerika
Serikat dan Inggris yang pekerjaannya menghitung jalan artileri perang
dengan mesin hitung.
Definisi Komputer
Secara lebih khusus dapat diuraikan bahwa komputer adalah rangkaian
alat elektronik yang saling berhubungan dan terkoordinasi dibawah kendali suatu
program dengan 3 kemampuan pokok yaitu:
1.
Menerima data (input)
2.
Mengolah data (process)
3.
Menghasilkan informasi (output)
Kalau dilihat
Secara Umum Definisi Komputer bisa diartikan kepada
kumpulan alat elektronik yang tersusun menjadi rangkaian membentuk sebuah mesin
berteknologi dengan kontrol sistem operasi disertai program-program yang mampu menerima
dan menyimpan data, melakukan pengolahan dan memberikan hasil dalam bentuk
informasi sesuai prosedur operasi yang dirumuskan.
Berikut ini adalah pengertian dan definisi komputer menurut para ahli:
1. Menurut HAMACHER
Komputer adalah mesin penghitung elektronik yang cepat dan dapat menerima informasi input digital, kemudian memprosesnya sesuai dengan program yang tersimpan di memorinya dan menghasilkan output berupa informasi.
1. Menurut HAMACHER
Komputer adalah mesin penghitung elektronik yang cepat dan dapat menerima informasi input digital, kemudian memprosesnya sesuai dengan program yang tersimpan di memorinya dan menghasilkan output berupa informasi.
2. Menurut BLISSMER
Komputer adalah suatu alat elektronik yang mampu melakukan beberapa tugas sebagai berikut: menerima input, memproses input tadi sesuai dengan programnya, menyimpan perintah-perintah dan hasil dari pengolahan, serta menyediakan output dalam bentuk informasi.
3. Menurut FUORI
Komputer adalah suatu pemroses data yang dapat melakukan perhitungan besar secara cepat, termasuk perhitungan aritmatika dan operasi logika tanpa campur tangan manusia.
4. Menurut ELIAS M. AWAD
KOmputer adalah alat hitung yang memproses data yang disajikan dalam bentuk data diskret (digital) dan data kontinyu (analog).
5. Menurut LARRY LONG & NANCY LONG
Komputer adalah alat hitung elektronik yang mampu menginterpretasikan dan melaksanakan perintah-perintah terprogram untuk input, output, perhitungan, dan operasi-operasi logik.
6. Menurut ROBERT H. BLISSMER
Komputer adalah alat elektronik yang mampu melaksanakan tugas antara lain menerima input, memproses input sesuai dengan programnya, menyimpanperintah-perintah dan hasil pengolahan, menyediakan output dalam bentuk informasi.
7. Menurut DONALD H. SANDERS
Komputer adalah sistem elektronik untuk memanipulasi data yang cepat dan tepat serta dirancang dan diorganisasikan supaya secara otomatis menerima dan menyimpan data input, memprosesnya dan menghasilkan output, belerjanya dikendalikan oleh program yang tersimpan di dalam penyimpanannya dan program tersebut dikenal dengan nama sistem operasi.
8. Menurut WILLIAMS, SAWYER
Komputer adalah mesin multiguna yang dapat diprogram, yang menerima data (fakta-fakta dan gambar-gambar kasar) dan memproses atau memanipulasinya ke dalam informasi yang dapat kita gunakan.
Komputer jinjing (populer dalam
bahasa Inggris: laptop, notebook, atau powerbook) adalah komputer bergerak yang
berukuran relatif kecil dan ringan, beratnya berkisar dari 1-6 kg, tergantung
ukuran, bahan, dan spesifikasi laptop tersebut.
Sumber daya komputer jinjing berasal dari baterai
atau adaptor A/C yang dapat digunakan untuk mengisi ulang baterai dan
menyalakan laptop itu sendiri. Baterai laptop pada umumnya dapat bertahan sekitar
1 hingga 6 jam sebelum akhirnya habis, tergantung dari cara pemakaian, spesifikasi,
dan ukuran baterai.
Sebagai komputer pribadi, laptop memiliki fungsi yang
sama dengan komputer desktop (desktop computers) pada umumnya. Komponen yang
terdapat di dalamnya sama persis dengan komponen pada destop, hanya saja
ukurannya diperkecil, dijadikan lebih ringan, lebih tidak panas, dan lebih
hemat daya. Komputer jinjing kebanyakan menggunakan layar LCD (Liquid Crystal
Display) berukuran 10 inci hingga 17 inci tergantung dari ukuran laptop itu
sendiri. Selain itu, papan ketik yang terdapat pada laptop gratis juga
kadang-kadang dilengkapi dengan papan sentuh yang berfungsi sebagai “pengganti”
tetikus. Papan ketik dan tetikus tambahan dapat dipasang melalui soket [[USB]/Universal
Serial Bus] maupun PS/2 jika tersedia.
Netbook
merupakan salah satu varian dari komputer jinjing yang dirancang untuk memenuhi
kebutuhan komunikasi nirkabel dan mengakses internet. Dengan rancangan utama
untuk digunakan sebagai perangkat dalam merambah web, dan menulis surat
elektronik, netbook sangat bergantung pada keberadaan internet untuk akses
jarak jauh terhadap aplikasi berbasis web untuk pengguna yang tidak membutuhkan
keberadaan komputer berspesifikasi tinggi. Netbook biasanya menggunakan Windows
XP ataupun Linux sebagai basis sistem operasi dari pada sistem operasi yang
memakan sumber daya komputer yang lebih besar seperti Windows Vista. Ukuran
perangkat ini berkisar 4.8 inci hingga lebih dari 13 inci, umumnya memiliki
berat antara 2 hingga 3 pond (~1 kg) dan biasanya lebih murah dari pada laptop
biasa yang umumnya berada dalam kisaran harga USS$400, bahkan beberapa
diantaranya ditawarkan denggan harga antara US$50 hingga US$100.
Pengguna Komputer PC tahun 2010 : 81,5
juta unit
Pengguna Notebook atau Netbook tahun 2010 : 4,3 juta unit
Pengguna Notebook atau Netbook tahun 2010 : 4,3 juta unit
Tidak ada komentar:
Posting Komentar